Senin, 28 Maret 2011

Arsene Wenger Akan Coba Datangkan Ibrahim Afellay

http://cache.daylife.com/imageserve/009QfT2e8E2BD/x610.jpgPelatih Arsenal Arsene Wenger dikabarkan akan mencoba mendapatkan Ibrahim Afellay, pelatih asal Belanda yang gagal bersinar di Camp Nou, dengan harga murah.

Daily Star melaporkan Pep Guardiola, pelatih Barcelona, siap melepas Afellay musim panas mendatang. Ia tidak terkesan dengan performa Afellay, dan siap melepasnya jika ada tawaran
... Afellay pindah ke Barcelona dari PSV Eindhoven, Januari 2011, dengan harga £3 juta. PSV terpaksa melepasnya karena Afellay memaksa pindah, sedangkan kontraknya tersisa enam bulan lagi.

Wenger kemungkinan tidak keberatan mendapatkan Afellay, dengan mengeluarkan biaya di bawah £5 juta. Namun Pep Guardiola justru akan menggunakan Afellay untuk mendapatkan Cesc Fabregas.

Menanggapi rencana Guardiola, sumber di Emirates Stadium mengatakan; "Afellay masih muda, dan pemain menjanjikan, tapi tida bisa menjadi bagian kesepakatan transaksi penjualan Fabregas ke Barcelona."

Wenger ingin transaksi Fabregas dan Afellay dirundingkan terpisah. Pelatih asal Prancis itu bersedia melepas Fabregas jika Barcelona bersedia membelinya dengan harga 50 juta euros. Barcelona keberatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar