Cesc Fabregas selamanya adalah legenda Arsenal, begitu kata Jack Wilshere. Oleh karenanya, jika suatu hari Fabregas ingin kembali, pintu Arsenal selalu terbuka.
Fabregas pindah ke Barcelona di awal musim ini setelah digedor berbagai spekulasi selama beberapa musim. Fabregas, yang aslinya memang didikan Barcelona, terang-terangan mengaku ingin pindah dan Arsene Wenger akhirnya merelakannya.
"Saya masih sering bicara dengan Cesc. Dia mengirimi saya pesan singkat setelah saya menjalani operasi," aku Wilshere, yang saat ini tengah absen akibat cedera engkel, di ESPN Star.
"Spekulasi antara Barcelona dan Cesc sudah berlangsung selama beberapa musim, jadi saya pikir kita semua tahu bahwa dia akan pergi ketika saatnya tiba."
"Terutama musim ini, Cesc ingin pergi dan ketika pemain ingin pergi, bos (Wenger) melakukan hal yang tepat," tukasnya.
Fabregas menghabiskan waktu delapan tahun bersama Arsenal. Selama rentang waktu tersebut, pemain berusia 24 tahun itu meraih dua gelar juara bersama 'Tim Gudang Peluru', yakni Premier League 2004 dan Piala FA 2005.
"Jika Anda melihatnya sekarang, dia sedang terbang. Akan menyenangkan jika dia kembali suatu hari nanti. Pintu Arsenal selalu terbuka untuknya karena apa yang telah dia berikan untuk Arsenal."
"Anda bisa bilang dia adalah legenda Arsenal sekarang dan saya pikir para fans akan senang menerimanya kembali," tandas Wilshere.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar