Selasa, 10 Januari 2012
Goal Tunggal Henry Bawa Arsenal Menang Atas Leeds
Tak salah memang keputusan Arsenal meminjam Thierry Henry. Ternyata, tuah sang pemain masih ada untuk The Gunners. Henry menjadi pahlawan kemenangan Arsenal kala mencetak gol ke gawang Leeds United, Senin (9/1).
Pada laga babak ketiga Piala FA tersebut, manajer Arsene Wenger menaruh Henry terlebih dahulu di bangku cadangan. Mayoritas pemain yang diturunkan Wenger merupakan kolaborasi pemain muda dan senior.
Jalannya pertandingan babak pertama, Arsenal memegang penuh kendali permainan. Akan tetapi, trio penyerang Alex Oxlade-Chamberlain, Andrey Arshavin dan Marouane Chamakh kerap gagal memaksimalkan peluang-peluang mencetak gol pembuka di Stadion Emirates.
Skor babak pertama pun harus berkesudahan tanpa gol untuk kedua tim. Arsenal jelas butuh tukang gedor bernaluri mencetak gol tinggi karena bermain tanpa Robin van Persie.
Pada pertengahan babak kedua, publik Emirates bergemuruh menyambut dimainkannya Henry oleh Wenger. Henry menggantikan Chamakh yang tampil kurang gereget.
Henry adalah Henry. Pada menit ke-78, Arsenal merasakan kembalinya sang legenda hidup lewat lesakkan khasnya. Menerima umpan matang Alex Song, Henry yang berada di sisi kiri mengirimkan bola datar ke sudut jala Leeds. Gol tersebut disambut gembira puluhan ribu penonton yang memadati Stadion Emirates.
Hingga akhir laga, skor tetap bertahan 1-0 untuk Arsenal. Arsenal pun lolos ke babak keempat Piala FA untuk menantang Aston Villa.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar